Pasca Libur Lebaran, Dishub Pangandaran Cabut Rambu Penunjuk Arah dan Water Barrier

wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Sering dengan semakin menurunnya tingkat kunjungan wisatawan ke objek wisata pantai Pangandaran, Pasca Libur Lebaran 2017, Dinas Perhubungan Kabupaten Pangandaran mulai membongkar rambu-rambu penunjuk jalan di beberapa titik.

Sekertaris Dinas Perhubungan Kabupaten Pangandaran, Haryono mengatakan, dibeberapa titik pihaknya sudah mulai mencabut rambu penunjuk arah. Kemungkinan dalam waktu tiga hari seluruh rambu di objek-objek wisata di Kabupaten Pangandaran selesai kita cabut.

Selain rambu penunjuk arah, dikatakanya, Dinas Perhubungan juga membongkar water barrier di sepanjang jalut keluar tol gate utama.

Hal ini merupakan hasil evaluasi, water barier yang sedianya akan digunakan sebagai pembatas E-tiketing ternyata tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

“Tadinya itu untuk pembatas gate cadangan, tapi selama lebaran kemarin tidak digunakan. Jadi kita cabut saja agar akses keluar kembali normal seperti sediakala,”pungkasnya. (Iwan Mulyadi/WP)

berita pangandarandishub pangandaran
Comments (0)
Add Comment