Ratusan Massa di Garut Demo, Tagih Janji Bupati Ruddy

wartapriangan.com, BERITA GARUT. Gedung DPRD Kabupaten Garut hari ini, Kamis (13/7) digeruduk ratusan massa yang berunjuk rasa. Mereka terdiri dari berbagai elemen masyarakat yang menagih janji-janji bupati saat kampanye 2013 lalu. Masa menuntut janji-janji Bupati Ruddy Gunawan saat berkampanye dulu.

Aksi masa yang dimulai sekitar pukul 9.30 WIB itu terus berdatangan dari berbagai penjuru, sehingga dalam waktu kurang satu jam sekitar 700 masa langsung menduduki kantor wakil rakyat. Sementara tuntutan puluhan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) dari Lidik, Gema Peta, GAS, Kogade, LSM Penjara,Gibas, dan Gelegar itu, selain menanggapi kinerja Bupati Garut yang dinilai gagal menjalankan roda pemerintahan, masa juga menanyakan realisasi uang pembinaan LSM/Ormas Se-Kabupaten Garut sebesar Rp20 juta.

“Kami melakukan aksi damai ini untuk meluruskan kebijakan pimpinan. Agar bupati selaku putra daerah, tidak terlalu jauh melenceng dalam menggunakan jabatannya sebagai pemimpin,” ungkap Ketua Umum Lidik Garut, Heru Sugiman.

“Kami bukan menuntut, tapi pernyataan bupati yang akan memberikan uang pembinaan dan kesekretarian, mesti dipertanggung jawabkan,” lanjut Heru Sugiman, dalam orasinya di halaman gedung DPRD.

Heru juga membeberkan, bahwa banyak keluhan masyarakat Garut terkait janji-janji bupati yang hingga kini belum terealisasi.

Selain merasa itu, massa juga menyuarakan perlakuan dan etikat baik yang belum ditunjukkan bupati ketika berbicara didepan umum. Bahkan, sejumlah lembaga juga meminta diperlakukan sebagaimana tugas dan fungsi kontrol sosial. (Yayat Ruhiyat/WP)

berita garut
Comments (0)
Add Comment