Peduli Rohingya Sejumlah Relawan di Tasikmalaya Gelar Donasi Bantuan

wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Tragedi yang menimpa etnis muslim Rohingya di Rakhine, Myanmar, mengusik sisi kemanusiaan para relawan sosial di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Mereka melakukan penggalangan dana guna membantu etnis minoritas di negara itu.

Berbekal kardus mie instan dan karton bertuliskan kegiatan penggalangan dana, para Relawan dari Badan penagulangan Bencana Daerah (BPBD)  Kabupaten Tasikmalaya, turun ke jalan mengumpulkan dana bantuan kemanusiaan, Jumat (08/09/2017).

 

Uloh Sepuloh, koordinator aksi penggalangan dana kepada wartawan mengatakan, dirinya bersama relawan lainnya tergugah menggelar aksi setelah melihat informasi kekejaman yang dialami etnis muslim rohingya di media sosial dan media massa nasional.

“Kami konfirmasi kebenaran berita-berita kekejaman itu, akhirnya kami terpanggil untuk menggalang bantuan kemanusiaan bagi saudara saudara kita etnis muslim rohingya, yang merupakan penduduk minoritas di rakhine myanmar,” ujar Uloh Sepuloh.

Untuk kelancaran aksi penggalangan dana itu, ungkapnya, relawan terlebih dahulu telah berkoordinasi dengan pihak keamanan, yakni Kepolisian Resor Manonjaya, Polres Tasikmalaya Kota, khususnya Satuan Lalulintas.

“Pihak Polres memberikan izin asalkan kegiatan ini tidak mengganggu kelancaran lalulintas pengguna jalan,” ungkapnya. (Andri/Wp)

berita tasikmalaya
Comments (0)
Add Comment