Inilah Bentuk Kepedulian Satlantas Banjar Menangani Kekeringan

wartapriangan.com, BERITA BANJAR. Warga diwilayah Dusun Kalangsari, Desa Batulawang, kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, seakan bermimpi atas kehadiran puluhan personil dari Satlantas Polres Banjar, Polda Jawa Barat. Pasalnya, kehadiran Polisi Satuan Lalulintas (Satlantas) ini, bukannya merazia para pengendara yang sedang melintas di Jalan, melainkan membawa berkah bagi warga kampung tersebut.

Personil Kepolisian datang membagikan dan menyalurkan bantuan air bersih, kepada warga di Dusun Kalangsari, yang selama ini sangat kesulitan sekali mendapatkan air bersih.

Musim kemarau yang sudah terjadi beberapa bulan ini, berdampak daerah tersebut mengalami kekurangan air bersih seperti yang terjadi di sejumlah wilayah lainya di Kota Banjar.

Kondisi itu, mendorong Kepolisian Resor (Polres) Banjar khususnya Satlantas Polres Banjar, Jawa Barat, yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Banjar AKP. Fredericus Setitit, di dampingi KBO Lantas Iptu M. Taufik, Rabu (20/09) datang langsung ke wilayah Dusun Kalangsari, untuk membantu memberikan dan menyalurkan air bersih.

Kasat Lantas Polres Banjar, berharap bahwa dengan bantuan air bersih itu, kita dapat membantu dan meringankan beban warga yang membutuhkan air bersih.

“Ada 2 kecamatan di Kota Banjar, yang menjadi prioritas kami untuk distribusi air bersih yaitu Kecamatan Banjar di Desa Balokang, sudah di distribusikan kemarin dan sekarang giliran Kecamatan Pataruman, tepatnya di Desa Batulawang, karena warga di 2 (dua) wilayah Kecamatan itu sangat membutuhkan bantuan air bersih.

Rencananya kami akan rutin datang dan turun ke daerah yang ada diwilayah Kota Banjar, khususnya daerah yang sangat membutuhkan air bersih,”kata Kasat Lantas Polres Banjar.

Pendistribusian air bersih yang silakukan jajaran Satlantas Polres Banjar itu, dilakukan dengan menggunakan 2 kendaraan dari Dinas BPBD Kota Banjar, untuk mengangkut air dalam jumlah banyak, yakni sekitar 10.000 liter air bersih. Satu tangki berisi 5.000 liter yang disebar di sejumlah titik.

“Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian dari Polri untuk meringankan beban yang dialami saudara kami dan juga Kegiatan ini masih dalam rangka memeriahkan HUT Polantas ke 62 yang sebelumnya kami telah menyelenggarakan Kegiatan Bakti sosial donor darah dan LKBB (Lomba kreasi baris berbaris),”ujar Kasat Lantas.

Selama Kegiatan pendistribusian bantuan air bersih, Kasat Lantas membantu dan berinteraksi langsung dengan masyarakat. Antusiasme warga terlihat ketika mengantri untuk mendapatkan air bersih.

“Meski diserbu warga, pendistribusian air bersih tersebut berjalan Aman, lancar serta Kondusif,”pungkasnya. (Baehaki Efendi/WP)

berita banjarpolres banjar
Comments (0)
Add Comment