Mantap! Pembangunan Rumah Sakit Ortopedi Ciamis akan Segera Dimulai

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Tak lama lagi fasilitas kesehatan yang representatif akan dibangun di Ciamis. Ya, dalam waktu dekat ini Ciamis akan mempunyai Rumah Sakit Ortopedi yang dikhususkan menangani saraf, tulang, sendi, otot, dll.

“RSOP Ciamis ini adalah cabang dari RSOP Purwokerto. Kita mencoba mendekatkan diri dengan masyarakat Ciamis dan sekitarnya karena basic pasien RSOP Purwokerto banyak dari daerah sini Jawa Barat, mulai dari Banjar Patroman, Pangandaran, Ciamis, Tasik, bahkan Cirebon,” kata Aris, Humas RSOP Grup.

Ia menambahkan, tanggal 22 Oktober 2017 nanti akan dilakukan seremonial atau acara Groundbreaking pemasangan tiang pancang pertama sebagai tanda dimulainya proses pembangunan Rumah Sakit Ortopedi. “Rencananya akan diresmikan oleh Bapak Bupati Ciamis,” lanjutnya.

Dengan luas bangunan kurang lebih 5700 meter, stuktur bangunan akan dibuat empat lantai, tapi yang fungsional mungkin tiga lantai pertama.

RS tersebut akan dibangun di lokasi yang sangat strategis, terletak di jalur nasional yang menghubungkan Provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah. Tepatnya di Jalan Raya Ciamis-Banjar, Dusun Karangpucung, Desa/Kecamatan Cijeungjing. Sekitar 100 meter sebelum Gapura Batas Kota Ciamis jika dari arah Kota Ciamis.

Aris, Humas RSOP Grup

Rumah Sakit Ortopedi Ciamis ini nantinya berstatus kepemilikan swasta oleh dr. Iman Solichin. Sp.OT, K.Spine. Dokter spesialis ortopedi yang merupakan keturunan asli Ciamis. Yang tak lain pemilik RS Ortopedi Purwokerto.

“Beliau adalah putra asli daerah Ciamis yang kurang lebih selama 30 tahun berkiprah menjalankan profesinya sebagai dokter ahli tulang atau ortopedi di Purwokerto,” pungkas Aris. (Helmi Razu/WP)

berita ciamis
Comments (0)
Add Comment