Dengan cara yang sudah dipaparkan sebelumnya, ternyata ada satu daerah di Priangan Timur yang kemungkinan tidakĀ memiliki Peluang CPNS 2018. Daerah tersebut adalah Kota Tasikmalaya. Hal ini dikarenakan, total jumlah belanja anggaran belanja pegawainya masih di atas 50% dari total anggaran daerah.
Struktur Anggaran Kota Tasikmalaya Tahun 2017 berdasarkan data TEPRA adalah sebagai berikut:
Total Anggaran adalah Rp. 1.578.321.899.723,40
Anggaran Belanja Pegawainya Rp. 807,66 M + Rp. 105,17 M = Rp. 912,83 M
Artinya, belanja pegawai di Kota Tasikmalaya masih menghabiskan anggaran lebih dari 50%, tepatnya sekitar 57,83%.
Sementara itu, berdasarkan data TEPRA, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Garut, Kabupaten Ciamis dan Kota Banjar memiliki peluang CPNS 2018. Anggaran belanja pegawai di empat daerah ini sudah berada di bawah angka 50%.
Data diambil dari Website TEPRA, tertera valid dan terakhir di-update per Tanggal 12-11-2017 pukul 15:27.