wartapriangan.com, BERITA BANJAR. Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Banjar, sejak Selasa sore hingga Rabu pagi hari, membuat tebing longsor. Tebing setinggi kurang lebih 10 meter longsor, pada Selasa (14/11/2017) malam sekitar pukul 22.30 WIB.
Akibat dari bencana tersebut materil longsoran menimpa dan hampir masuk ke rumah salah seorang warga. Rumah milik Saidani (43) yang persis berada di bawah tebing tersebut tertimpa longsor.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Kepala Dusun Sinargalih, Lasipan (58), Rabu (15/11/2017), bencana longsor yang terjadi di wilayahnya tersebut diakibatkan oleh hujan lebat yang mengguyur di rtersebut sejak sore hingga pagi hari.
Lasipan mengungkapkan, beruntung dalam bencana longsor yang berada di wilayah Blok Pasirsela, Perkebunan Karet Mandalare, PTPN VIII Batulawang, tepatnya di Dusun Sinargalih, RT 35, RW 08, Desa Sinrtanjung, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar tidak sampai menimbulkan korban jiwa. “Untuk sementara waktu keluarga korban kita ungsikan ke tempat yang lebih aman. Yaitu ke rumah keluarga korban di sekitar daerah gunung gembok, karena dikhawatirkan adanya longsor susulan”.
“Sementara keluarga dan pemilik rumah kita ungsikan ke tempat yang lebih aman. Kondisi rumah hanya mengalami kerusakan di bagian kaca depan. Pemerintah desa dibantu anggota TNI serta masyarakat sekitar kini sedang bersiap-siap untuk membersihkan material longsoran,” katanya.
Lasipan menambahkan, sebagai kepala dusun di wilayah Sinargalih ia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada, dan siaga, apalagi saat ini intensitas hujan di wilayah Kota Banjar mulai meningkat. “Ancaman bencana alam kapan saja bisa terjadi, dan mengacam keselamatan jiwa warga masyarakat yang tinggal diwilayah sini,” tandasnya. (Baehaki Efendi/WP)