Tim Galuh Sabet Juara Turnamen Bola Voli Karang Taruna Cup 2017 di Ciamis

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Open turnamen bola voli diwarnai sorak-sorai dan teriakan kemenangan dipenutupan Turnamen Bola Voli Karang Taruna Cup 2017 di Desa Dewasari Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis.

Penutupan open turnamen itu dihadiri Bupati Ciamis, Iing Syam Arifin dan para Kepala Desa se Kecamatan Cijeungjing. Babak final Turnamen Bola Voli Karang Taruna (Kartar) Cup 2017 itu berlangsung seru yang digelar di Lapangan Bola Voli Dusun Cijantung dan, Minggu (10/11/2017).

Sekitar 500 penonton saling menjagokan tim yang berhasil masuk ke babak final, yakni Tim Tunas Muda sebagai tuan rumah dan tim Galuh, keduanya dari Kabupaten Ciamis.

Kedua tim saling serang dan kejar dalam perolehan poin. Akhirnya tim Galuh menjadi juara dan sekaligus menutup Turnamen Bola Voli Karang Taruna Dewasari (Gema Pembangunan), yang berlangsung sejak tanggal 09- 10 November 2018.

Menurut Kepala Desa Dewasari Totong, kegiatan ini upaya membina prestasi generasi muda dengan kegiatan yang sehat.”Turnamen ini sangat bermanfaat bagi anggota karang taruna di masa depan,”ungkapnya. 

Penutupan dilakukan Bupati Ciamis Iing Syam Arifin. Dalam sambutanya Bupati Iing mengatakan, turnamen ini sebagai upaya membina prestasi generasi muda dengan kegiatan yang sehat dan terorganisir dengan baik.

Iing menambahkan, pihaknya mendukung turnamen bola voli yang digagas karang taruna. Turnamen ini menggalakkan budaya olah raga yang damai dan sportif.

“Kegiatan ini diharapkan bisa membina Karang Taruna Desa Dewasari menjadi Karang taruna yang profesional, tentunya dengan tetap melalui pelatihan, “tambah Iing.

“Terimakasih bagi Karang Desa Dewasari yang telah sukses menggelar turnamen ini, menghidupkan kembali olahraga bola voli. Even ini penting, selain kembangkan bakat olahraga tapi juga mencari bibit muda yang berprestasi di bidang bola voli untuk tingkat nasional,” pungkasnya.

(Dena A Kurnia/WP)

berita ciamisciamis
Comments (0)
Add Comment