Pemilik Rental Mobil Gowes di Pantai Pangandaran Siap Menata Diri

wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Semua pelaku usaha di kawasan wisata Pantai Pangandaran dibenahi dan ditata, tak terkecuali keberadaan mobil gowes, sepeda, beatrik dan motor trail. Pemerintah Kabupaten Pangandaran mengumpulkan para pemilik rental mobil gowes, di Central Kuliner di Pamugaran Pangandaran, Sabtu (20/1/2018) malam.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata dalam pertemuan ini menyampaikan bahwa untuk sementara ini pemerintah belum memiliki solusi yang signifikan untuk mengatur keberadaan jasa rental mobil gowes.

“Kita belum memiliki keputusan yang final, karena ini tidak mudah. Pemerintah sedang memikirkan solusi terbaik untuk kelangsungan dan keberadaan mobil gowes. Kita juga masih melakukan desain yang tepat dalam penataan pantai pasca ditinggalkan pedagang yang biasa berjualan di pinggir pantai,”kata Bupati.

Namun untuk sementara dirinya berharap komunitas pemilik rental mobil gowes dapat menyesuaikan dan menata diri seperti halnya jasa usaha lain yang saat ini berbenah.

“Jumlahnya jangan lagi bertambah. Patuhi aturan yang telah disepakati untuk jumlah mobil gowes hanya 2 unit dan jika lagi sepi jangan ditutup terpal biru berhari-hari sehingga kelihatan kumuh,”ungkapnya.

Sementara Ketua Paguyuban Mobil Gowes Wisata Pangandaran (PMGWP) Kokos menyampaikan jumlah pemilik rental mobil gowes yang tergabung sebanyak 167 anggota. Rata-rata mereka memiliki 2 mobil gowes.

“Kami juga mendukung penataan kawasan wisata yang dilakukan pemerintah dan siap mematuhi aturan yang ditetapkan. Kamipun akan menata diri agar tidak sampai menghambat penataan pada semua pelaku usaha di kawasan wisata Pantai Pangandaran,” kata kokos. (Iwan Mulyadi/WP)

berita pangandaranpantai pangandaran
Comments (0)
Add Comment