Bupati Uu Izinkan Angkutan Online Beroperasi di Tasikmalaya

wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Keberadaan transportasi umum berbasis aplikasi dalam jaringan (daring) masih seringkali menimbulkan masalah. Meski dicintai konsumen, pesaingnya yang masih konvensional menyuarakan keberatan yang memaksa pemerintah turun tangan.

Terkait hal tersebut, Bupati Tasikmalaya, Uu Ruzahnul Ulum angkat suara. Saat ditanya sejumlah wartawan Senin (29/01/2018), ia mengatakan tidak keberatan transportasi online beroperasi di Kabupaten Tasikmalaya.

“Saya tidak keberatan dengan adanya angkutan online, karena itu kemajuan zaman. Itu adalah tuntutan era globalisasi, era informasi, cuma kita harus mampu menandingi, bersaing dengan mereka dengan cara dan gaya,” terang Uu.

Lebih lanjut Uu Ruzhanul Ulum menuturkan, yang jelas sedang diupayangan solusi agar angkutan umum konvensional  tidak kehilangan penumpang. “Seperti halnya pasar tradisional, kalau tidak merubah karakter dan gaya termasuk tempat akan ditinggalakan dan kalah bersing dengan pasar modern. Dan sehebat apapun benteng pemerintah, undang-undang dan perda tentang online kalau ojeg pangkalan tidak bisa merubah sendiri tetap saja akan terlindas kenyatan yang ada,” lanjut Calon Wakil Gubernur Jawa Barat tersebut.

“Oleh karena itu saya tidak anti terhadap kendaran online, tapi bagaimana caranya ojeg pangkalan bisa diberdayakan dan mampu bersaing dengan ojeg online,” pungkasnya. (Andri Ahmad Fauzi/WP)

berita tasikmalayauu ruzhanul ulum
Comments (0)
Add Comment