Inilah Nomor Urut Paslon Peserta Pilwalkot Banjar

wartapriangan.com, BERITA BANJAR. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar, Jawa Barat, menggelar rapat pleno terbuka untuk pengundian dan pengumuman nomor urut pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar, pada pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2018.

Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar, “Asih Saenyana” DR. Hj. Ade Uu Sukaesih, S.Ip., M.Si., dan Nana Suryana, yang diusung Partai PDIP, Golkar, dan PKB akhirnya mendapat nomor urut satu.

Sedangkan pasangan “Iman Barokah” H. Maman Suryaman – Dra. Hj. Irma Bastaman Haris, yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKS, PAN, Hanura, Gerindra, Nasdem, Perindo, Garuda, PSI, Idaman, Berkarya, dan PBB, mendapat nomor urut dua.

Proses pengundian nomor urut dua Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar, tersebut dilaksanakan di Aula Gedung Graha Banjar Idaman (GBI), Selasa (13/02/2018).

“Alhamdulillah, pelaksanaan sidang pleno terbuka pengundian nomor urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar, berjalan lancar, damai, dan aman,” ungkap Ketua KPU Kota Banjar, Dani Danial Mukhlis, S.Ag.

Dani, mengatakan sesuai peraturan KPU Nomor 9 Tahun 2016, nomor urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar, akan dicantumkan pada surat suara, alat peraga kampanye dan dipasang dilokasi tempat pemungutan suara atau TPS.

Dani, menambahkan, bahwa satu hari sebelumnya KPU Kota Banjar, juga telah menggelar rapat pleno untuk mengumumkan penetapan Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar peserta Pilkada Serentak Tahun 2018. Dimana kedua Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar , dinyatakan lulus verifikasi persyaratan administrasi, dan kesehatan.

Serta rencananya pada besok hari akan diadakan kegiatan deklarasi dan ikrar pemilu damai, yang akan diikuti oleh kedua paslon, dan partai pengusung. (Baehaki Efendi/WP)

berita banjar
Comments (0)
Add Comment