Pabrik Pengolahan Kayu Lapis di Ciamis Terbakar Siang Ini

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS.
Pabrik pengolahan kayu lapis PT. KBN Indonesia yang berada di Dusun Sukasenang Rt/Rw 02/10, Desa Bojongmengger, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis mengalami kebakaran, Jum’at (02/03/2018) siang ini.

Peristiwa terjadi saat sisa kayu lapis yang dikumpulkan sudah menggunung dibakar dan tertiup angin lalu merambat kelimbah kayu yang lain.

“Biasanya memang sisa kayu lapis ini dibakar sedikit demi sedikit karena sudah menggunung. Ada juga yang diambil oleh masyarakat sekitar. Namun, kebetulan sisa yang di bakar ini ditinggalkan oleh petugas yang membakarnya sehingga tidak terkontrol saat tertiup hembusan angin,” ujar kepala bagian humas PT. KBN Indonesia.

Kepala seksi pemadam kebakaran, Junjun Ahmad Junaedi mengatakan, diduga kebakaran terjadi akibat hembusan angin yang meniup sisa limbah yang sering dibakar tanpa ada yang mengawasi.

“Saya mendapat telpon dari pihak perusahaan terkait adanya kebakaran di pabriknya, lalu saya mengirimkan dua unit mobil dan 10 pemadam kebakaran ke lokasi kejadian,” katanya.

Kebakaran tersebut berhasil dipadamkan sekitar 90 menit kemudian.
(Helmi Razu Noviansyah/WP)

berita ciamiskebakaran
Comments (0)
Add Comment