wartapriangan.com, BERITA GARUT. Pergantian susunan pengurus KONI Garut periode 2018-2022 mendapat respon positif dari Pjs Bupati Garut, Koesmayadie. Bupati berharap, dengan terpilihnya ketua dan pengurus KONI yang baru, bisa menciptakan para olahragawan sejati. Sehingga nantinya bisa menoreh kembali para atlet yang berprestasi.
Banyak cikal bakal atlet di daerah yang berprestasi, bahkan mereka sangat potensial untuk bisa membawa Garut jauh lebih maju di bidang olahraga. Terutama dalam menghadapi Porda Jawa Barat ke 13 yang akan berlangsung pada 2018. Untuk itu Koesmayadie berharap, kepengurusan KONI yang baru bisa dijadikan momentum penting bagi para penggerak olahraga di Kabupaten Garut.
Diharapkan seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Garut, harus siap membangun komitmen dengan para penggerak olahraga. Terutama untuk mengembangkan prestasi olahraga, tegas Koesmayadie.
“Kita akan sama-sama memberikan perhatian serius untuk meningkatkan kapasitas pengembangan keolahragaan di Kabupaten Garut,” ujarnya.
Ketua KONI Jawa Barat, Brigjen TNI Ahmad Saefudin mengaku sangat percaya. Kalau pengurus KONI yang baru dilantik, merupakan orang-orang yang berkompeten terhadap dunia olahraga di Garut.
“Berapa pun pengurus yang ada, yang penting KONI mampu mengembangkan olahraga. Bahkan bupati percaya, kepengurusan yang baru dilantik punya orientasi yang jelas,” katanya, Senin (26/3).
(Yayat Ruhiyat/WP)