Pelaku Penganiayaan Lima Anak Kecil di Tasik Berhasil Diringkus Aparat

Sebelumnya viral video tiga pria dewasa menganiaya lima anak kecil di Tasikmalaya

wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Jajaran Unit Reskrim Polsek Indihiang beserta Sat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota mengamankan seorang terduga pelaku persekusi atau pemburuan sewenang-wenang terhadap lima orang anak yang masih di bawah umur. Pelaku berinisial YR (48).

Pelaku diamankan dari kediaman di wilayah Dusun Sumur Bandung, Kelurahan Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis. Aksi kekerasan terhadap anak tersebut menjadi viral dalam video di dunia maya.

Dalam video yang berdurasi sekitar 16 menit ini, tampak sejumlah orang dewasa melakukan penganiayaan terhadap 5 anak di bawah umu. Selain menganiaya secara fisik, para pelaku juga mencekoki korban dengan minuman. Ada sekitar 10 adegan kekerasan yang dilakukan para pelaku, bahkan diantara kelima korban salah satunya merupakan anak penyandang disabilitas.

Peristiwa tersebut terjadi Selasa malam di sebuah warung di wilayah Kecamtan Indihiang, Tasikmalaya. Perbuatan tersebut dipicu kekesalan pelaku karena diduga kelima anak tersebut mengambil satu botol minuman ringan dari warung salah satu pelaku.

Dengan kejadian tersebut rupanya polisi tidak butuh waktu lama, Petugas Satuan Reskrim Polres Tasikmalaya Kota, langsung melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap salah satu dari 3 pelaku yang teridentifikasi, yang berinisial YR.

Saat ditanya sejumlah wartawan di ruanganya, Rabu (11/04/2018), Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota, AKP Dadang Sudiantoro menuturkan kronologis kejadian. ”Jadi saat kita melakukan operasi cyber, menemukan ada dugaan kekerasan terhadap anak pada malam Rabu jam 24. Hasil temuan tersebut kami telah melakukan penyelidikan TKP maupun korban. Dan alhamdulilah hasil kerja keras anggota kami, dapat menemukan pelaku. Korban sekitar 5 orang, pelaku sekitar 3 orang, salah satunya sudah kita amankan di Mapolres Tasikmalaya Kota,” jelasnya.

Petugas kini masih melakukan pengejaran terhadap dua pelaku lainya. Sementara para korban kini masih mengalami trauma dan sebagian harus mendapatkan perawatan medis akibat kekerasan yang dialaminya. (Andri Ahmad Fauzi/WP)

berita tasikmalayapenganiayaan anak di tasikmalaya
Comments (1)
Add Comment
  • Isnaini

    Proses hukum yg adil… Tangkap penganiayaan anak2.tersebut…jangan kasih ampun… Kalau anak2 itu salah, silahkan proses juga. Tapi ini yg mukul juga salah, biarkan dia dipenjara, agar otaknya bisa normal kembali