wartapriangan.com, BERITA PANGANDARAN. DPRD Kabupaten Pangandaran melaksanakan Workshop untuk Peningkatan Kapasitas dan pendalaman tugas Pimpinan dan Anggota DPRD dengan tema “Peran dan Fungsi DPRD dalam Pelaksanaan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah.
Kegiatan ini berlangsung di Hotel Aston Bandung, dari Rabu sampai Jumat (6-8 Juni 2018), bekerjasama dengan LP2M UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran H. Iwan M Ridwan menyampaikan, beberapa materinya antara lain, fungsi Pengawasan DPRD terhadap Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan BPK berdasarkan Permendagri Nomor 13 Tahun 2013 tentang Pedoman Pelaksanaan Fingsi Pengawasan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Terhadap Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan.
Kemudian, Fungsi dan Peran DPRD dalam Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD. Serta Penjabaran PP Nomor 12 Tahun 2018 Tentang Pedoman Penyusunan Tata Tertib Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
“Alasan kenapa materi ini yang kami dalami karena DPRD mulai bulan Juni ini akan membahas dan melaksanakan 3 kegiatan tadi secara berturut-turut dengan maksud dan tujuan agar seluruh anggota DPRD lebih memahami dan mendalami baik sesuai ketentuan yang diatur oleh peraturan-peraturan tersebut,”jelas Iwan.
Menurutnya, diharapkan seluruh anggota dewan semakin paham baik secara fungsi, kewenangan dan tugas-tugas yang harus dilakukan dan dilaksanakan sesuai dengan program dan kegiatan batik secara kelembagaan maupun di masing-masing Alat Kelangkapan.
(Iwan Mulyadi/WP)