Musim Nikah, Harga Daging Ayam di Kota Tasikmalaya Naik

wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Musim resepsi pernikahan berimbas terhadap penjualan daging ayam di Kota Tasikmalaya,Jawa Barat. Banyaknya masyarakat yang membeli daging ayam untuk hidangan resepsi membuat mempengaruhi kenaikan harga di pasaran.

Harga daging ayam di pasaran terus meroket. Setelah akhir pekan lalu mencapai harga
Rp. 35.000 Hingga Rp.36 000/kg kini harga daging ayam broiler tembus di level Rp. 40.000 hingga Rp. 45.000/kgnya Dan kenaikan ini terjadi sejak beberapa hari lalu, dimana harga daging ayam terus menunjukkan tren kenaikan.

Salasatu Pedagang Daging ayam di Pasar Tradisional Cikurubuk, Ipin Saripin(45) Kamis (12/07/2018)mengatakan, harga daging ayam memang mengalami peningkatan seiring dengan meningkatnya permintaan masyarakat. Ia menduga warga banyak beralih ke daging ayam seiring musim hajatan usai lebaran lalu.

“Ya mas sekarang daging ayam naik pasokan barang kurang, permintan semakin meningkat. Mungkin banyak masarakat yang memerlukan daging ayam,” paparnya.

Seperti biasanya, jika permintaan naik maka kemungkinan harga naik bisa terjadi. “Kalau pasokan tetap dan permintaan tambah banyak biasanya harga jadi naik,” tutur pri asal Kecamatan Mangkubumi ini. (Andri Ahmad Fauzi/WP)

berita tasikmalayaharga daging ayamkenaikan harga daginh
Comments (0)
Add Comment