Polres Tasikmalaya Siapkan Sejumlah Perlomban Jelang Perayaan HUT RI ke-73

wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Mendekati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-73, pihak kepolisian Polres Tasikmalaya Kota mulai mempersiapkan rangkaian kegiatan. Perayaan tersebut dilaksanakan di Lapangan Olahraga Dadaha, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (18/08/2018).

Kabag Ops Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Gandi Jukardi, mengatakan,”Bahwa rangkaian kegiatan HUT RI ke-73 akan dimulai pada Sabtu, tanggal 18 Agustus 2018 besok,” ujarnya saat dijumpai wartawan di ruang kerja, Kamis (16/08/2018).

“Nanti malam kita renungan di Makam Pahlawan. Selanjutnya, Jumat besok akan diselengarakan upacara HUT RI. Sementara hiburan rakyat akan digelar Sabtu.” katanya.

Gandi, menyampaikan kegiatan peringatan ulang tahun ke-73 Republik Indonesia akan digelar secara meriah. Yaitu dengan mengadakan berbagai perlomban, seperti balap karung, sepeda santai yang start dari Mapolres dan finish di Komplek Olahraga Dadaha, tarik tambang, panjat pinang, serta hibuaran rakyat.

“Hal ini karena kita memang ingin merayakan HUT RI secara meriah. Untuk rakyat yang mau ikut silahkan, lombanya gratis. Bisa menghubungi polseknya masing-masing.” Tegas Kompol Gandi. (Andri/WP)

berita tasikmalayaHUT RI ke 73Makam Pahlawanpolres tasikmalaya
Comments (0)
Add Comment