Rumah Tua di Ciamis Ambruk Dimakan Usia

wartapriangan.com, BERITA CIAMIS. Satu rumah ambruk dimakan usia. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam ambruknya rumah tersebut.

Rumah milik Ibu Supinah (69) di Dusun Kertaharja Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis ambruk, Senin (27/08/2018), sekitar pukul 09.00 WIB.

Foto : Baehaki/WP

“Bahwa rumah ambruk tersebut akibat dari kondisi rumah yang sudah lapuk dimakan usia. Beruntung pada saat kejadian Ibu Supinah, sedang berada di rumah tetangganya. Ibu Supinah tinggal dirumah tersebut seorang diri,” ujar perangkat Desa Kertahayu, Kusnadi.

Lebih lanjut, Kusnadi, menyampaikan kondisi rumah tersebut sudah tua dan tidak layak huni, kerusakan bermula saat gempa Tasikmalaya, pada bulan Desember 2017 lalu. Karena tidak mempunyai biaya, rumah di biarkan doyong, sampai saat kejadian sehingga ambruk.

Kusnadi, menambahkan langkah-langkah yang diambil oleh pihak Pemerintahan Desa Kertahayu, yaitu melaporkan kejadian tersebut ke Dinas terkait guna mendapatkan bantuan baik dari Dinas Sosial, BPBD, maupun dari Baznas.

Beruntung dalam kejadian tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa, namun kerugian material diperkirakan mencapai Rp. 30.000.000. Dan kini untuk sementara, Ibu Supini tinggal di rumah keluarganya. (Baehaki/WP)

baznas ciamisbpbdciamisdesa kertahayuKecamatan PamaricanRumah tua
Comments (0)
Add Comment