Ribuan Pasukan Gabungan Siap Kawal Malam Pergantian Tahun di Tasikmalaya

wartapriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Menyambut perayaan Natal 2018 dan tahun baru 2019, Jajaran Kepolisian Resort Tasikmalaya Kota melaksanakan Apel Gelar Pasukan yang di lakukan di Lapangan Mapolres Tasikmalaya Kota. Kamis, (20/12/2018). Selain itu, Kepolisian juga telah berkoordinasi dengan berbagai pihak dalam upaya pengamanan Natal dan malam tahun baru nanti.

Hadir juga dalam Apel tersebut Danbrigif 13 Galuh, Letkol Inf. Khabib Mahfud, S. Ip, dan Dandim 0612/Tasikmalaya, Letkol Inf. Nur Ahmad, serta seluruh komponen yang ada di Kota Tasikmalaya.

Setelah apel dilaksanakan, Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP. Febry Kurniawan Ma’ruf, saat diwawancara sejumlah awak media menyampaikan, Pengamanan akan berlangsung dari (21/12) hingga (01/01/2019). Dalam pengamanan Natal dan malam tahun baru itu pihaknya juga melibatkan instansi terkait seperti Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, elemen Pramuka dan instansi terkait lainnya.

“Hari ini kita lakukan Apel Gelar Pasukan operasi pengamanan Natal dan tahun baru yang bersandikan Operasi Lilin. Personel yang diturunkan sebanyak 1000 orang, gabungan dari Polri, TNI, serta intansi terkait,” kata Kapolres pada Kamis, (20/12/2018).

Lebih lanjut Kapolres menuturkan, gelar pasukan Operasi Lilin Lodaya 2018 tadi langsung di pimpin oleh Walikota Tasikmalaya. Kita libatkan juga para ulama dan tokoh lainnya.

“Tentunya kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang sudah kita laksanakan dari tahun ke tahun. Sudah sepatutnya karakteristik serta kerawan yang terjadi di Wilayah Hukum Polres Tasikmalaya Kota dijalin secara bersama – sama.” Pungkasnya.

(Andri Ahmad Fauzi/WP)

berita tasikmalayajelang natal dan tahun baruOperasi Lilin Lodaya
Comments (0)
Add Comment